Cara Mudah Membuat Anak Gemar Membaca

Membaca adalah jendela ilmu, pepatah tersebut tentunya sudah tidak asing lagi bagi anda. Namun seorang anak tentunya belum menyadari pentingnya kegiatan membaca.
Untuk anda, orang tua yang ingin mengajarkan kebiasaan membaca pada anak, berikut tips-tips yang dapat anda ikuti.

Menumbuhkan minat membaca

Berikut tips menumbuhkan minat membaca pada anak.

  • Berikan contoh

Anda adalah sosok yang akan menjadi panutan dan contoh bagi anak anda, hal pertama yang harus anda lakukan untuk menumbuhkan minat membaca pada anak adalah membiasakan diri untuk sering membaca di depan anak, dengan begitu akan muncul ketertarikan anak untuk mencontoh dan mengikuti.

  • Mulai dengan buku bergambar

Anak-anak akan lebih menyenangi buku yang memiliki banyak gambar, pilihlah buku dengan gambar dan warna yang menarik dan jangan lupa untuk selalu dampingi anak saat membaca.
Anda dapat pula menambahkan cerita yang menarik sesuai buku yang dia baca.

  • Biarkan anak memilih

Ajak anak ke toko buku dan biarkan dia memilih buku apa yang ingin dia baca, mungkin bukan merupakan bacaan yang penting namun kemungkinan anak untuk menyenangi buku yang dia pilih sendiri akan lebih besar.

  • Minta pendapat

Tanya pendapatnya mengenai hal-hal yang telah dia baca di buku, misalnya mengenai pemeran-pemeran cerita setelah dia membaca buku cerita. Hal tersebut dapat merangsang kecerdasan anak.

Ajarkan hobi membaca pada anak

Membaca haruslah menjadi kegiatan yang menyenangkan, maka hindari menjadikan kegiatan membaca menjadi kegiatan yang membebani anak dengan paksaan, ingatlah bahwa hobi harus dimulai dengan kesenangan.

wdcfawqafwef